MANADO, tayangmanado.com – Jalannya rapat pleno rekapitulasi hasil pemungutan suara Pemilu 2024 oleh KPU Tomohon, Senin (26/2/2024) dikawal personel Polres Tomohon bersama Koramil 1302-06/Tomohon
Pengamanan diawali dengan apel kesiapan bersama, di area parkir Hotel Grand Master, Kelurahan Kakaskasen Satu, Kecamatan Tomohon Utara. Apel kesiapan pengamanan hari ke tiga ini dipimpin oleh Kasatsamapta Polres Tomohon, AKP Widodo.
Menurut Kasi Humas Polres Tomohon AKP Ferdy Suluh mengatakan, pengamanan dilaksanakan berdasarkan surat perintah Kapolres Tomohon, yang berlaku sejak 24 hingga 27 Februari 2024.
“Pengamanan rapat pleno rekapitulasi hasil pemungutan suara Pemilu 2024 oleh KPU ini melibatkan kurang lebih 60 personel Polres Tomohon dan dibantu 1 SST personel TNI AD Koramil 1302-06/Tomohon. Pengamanan dilakukan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan,” kata AKP Ferdy Suluh.
Selanjutnya, personel mendapat arahan teknis dari Kabagops Polres Tomohon tentang teknis pengamanan.