MANADO, tayangmanado.com- Bank SulutGo mengumumkan sejumlah capaian signifikan selama tahun 2023, yang membuktikan komitmen Torang Pe Bank ini untuk memberikan layanan perbankan terbaik kepada nasabah dan mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Sorotan Kinerja Keuangan Bank sulutGo untuk q4 tahun 2023 (unaudited)
Laba Bruto: Bank SulutGo mencatat laba bruto sebesar Rp. 340.128 juta, menunjukkan posisi keuangan yang kuat dan kemampuan untuk menghasilkan pendapatan yang substansial.
Dana Pihak Ketiga (DPK): Total DPK bank mencapai Rp. 15.515.782 juta, menunjukkan kepercayaan dan keyakinan pelanggan terhadap layanan dan stabilitas Bank SulutGo.
Kredit yang Diberikan: Bank SulutGo memberikan fasilitas kredit sebesar Rp. 14.850.716 juta selama
kuartal ketiga, bertumbuh 9.99% dari tahun sebelumnya dan diatas pertumbuhan kredit rata-rata nasional.
Total Aset: Pada 31 Desember 2023, total aset Bank SulutGo mencapai Rp. 20.935.152 juta, memperkuat komitmen kami terhadap manajemen keuangaan yang bertumbuh secara berkelanjutan.
Capaian Selama Tahun 2023:
Peningkatan Layanan Digital: Bank SulutGo terus berusaha meningkatkan infrastruktur layanan digital, memastikan aksesibilitas yang lebih baik bagi nasabah. Peluncuran aplikasi perbankan mobile terbaru
yakni BSGqris dan meningkatkan sistem pada layanan digital lainnya seperti BSGtouch, BSGdirect, BSGdebit dan KASDA online Keberlanjutan dan Tanggung Jawab Sosial: Sebagai bentuk komitmen terhadap keberlanjutan, Bank SulutGo telah mengintegrasikan praktek ramah lingkungan ke dalam operasionalnya. Kami juga aktif
terlibat dalam berbagai program sosial yang mendukung kesejahteraan komunitas. tercatat untuk tahun 2023 Bank SulutGo telah menyalurkan dana Tanggung Jawab Soial dan Kuangan Berkelanjutan sebesar Rp. 39 miliar bagi Sulawesi Utara dan Gorontalo Pemberdayaan UMKM: Melalui program KUR Bohusami dan Perempuan Hebat, Bank SulutGo telah memberikan dukungan finansial dan pelatihan kepada sektor UMKM untuk membantu pertumbuhan ekonomi lokal dan menciptakan lapangan kerja.
Peresmian Gedung Kantor Pusat Baru:
Seiring dengan pencapaian luar biasa ini, tanggal 3 juni 2023 yang lalu BSG telah meresmikan dan menggunakan gedung kantor pusat baru. Gedung yang berlokasi di Jl. Pierre Tendean No.100, ini merupakan wujud komitmen BSG untuk memberikan lingkungan kerja yang modern dan inspiratif, sekaligus menandai babak baru dalam perjalanan Bank SulutGo. Antisipasi Tantangan dan Peluang di Tahun 2024.
Direktur Utama Bank SulutGo, Revino M. Pepah, menyatakan, “Tahun 2023 telah menjadi tahun yang baik bagi Bank SulutGo meski dihadapkan dengan berbagai gejolak ekonomi, namun tetap memberikan pencapaian yang mengesankan dan kontribusi positif bagi masyarakat. Kami bakan terus berupaya untuk terus berinovasi, mendukung kontunuitas, dan terus menjadi mitra terpercaya bagi masyarakat Sulawesi Utara dan Gorontalo”
Tahun Baru 2024 dengan Optimisme:
Bank SulutGo berencana untuk menyambut tahun 2024 dengan menghadirkan lebih banyak inovasi, meningkatkan layanan pelanggan, dan memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan. Kami berkomitmen untuk terus tumbuh bersama nasabah dan memberikan kontribusi positif bagi perkembangan ekonomi daerah.(ferrytheo)